Salah OS smartphone yang populer saat ini adalah ANDROID. Seiring dengan kepopulerannya aktifitas tweaking Android yang dilakukan oleh para expert maupun pengguna reguler juga terus meningkat yang berarti menunjukkan ketertarikan terhadap OS Android yang bersifat open source ini. Aktifitas tweaking android ini lazimnya disebut Root Android atau rooting android.
Naaah,, lalu apa sebenarnya yang dimaksud dengan root android itu?
Pengertian Root Android
Root Android atau rooting Android merupakan proses modifikasi sistem operasi Android sehingga pengguna memiliki akses tanpa batas yang mana pengguna diijinkan untuk melakukan pengubahan seperti menambah, menghapus bahkan merusak elemen-elemen yang tedapat dalam Android OS.(source:gaptequ)Sama halnya dengan OS linux kata "root" mengacu pada superuser merupakan Administrator yang memiliki akses penuh terhadap sistem, dimana user tersebut dapat melakukan apapun terhadap sistem layaknya developer sejati. hehehe
Root OS Android |
Keuntungan Rooting Android
- Akses tak terbatas pada sistem operasi Android yang mana user dengan hak akses 'root' dapat dengan leluasa melakukan pengubahan apapun layaknya developer.
- Dapat menghapus aplikasi bawaan vendor yang tidak diinginkan oleh pengguna maupun menambah aplikasi yang tidak disertakan oleh developer Android.
- Pengendalian aplikasi lengkap, termasuk melakukan backup aplikasi dan sistem, pemulihan sistem, sehingga ketika ingin melakukan instal ulang atau factory reset, pengguna tidak perlu mencari dan mengunduh lagi.
- Dapat mengubah tampilan melalui instalasi custom ROM atau bahkan memutakhirkan ke versi yang lebih tinggi sehingga pengguna yang memiliki kemampuan di bidang developing dapat membuat versi Android secara personal.
- Kemampuan mengkustomisasi tema secara penuh, yang berarti bahwa segala sesuatu yang berhubungan dengan tema dapat diubah seperti warna indikator baterai, tampilan dialer atau daftar kontak, serta video yang diputar saat boot up perangkat Android.
- Kontrol penuh dari CPU dan kernel sehingga pengguna dapat melakukan Overclock prosesor perangkat Android sehingga kinerja ponsel menjadi lebih maksimal.
Kerugian Rooting Android
- Menghilangkan / membatalkan garansi produk perangkat Android.
- Penyalahgunaan hak akses root dapat menyebabkan malfungsi pada perangkat Android.
- Tweaking yang berlebihan dapat menurunkan kinerja sistem Android.
Semoga bermanfaat!
0 Komentar