Pembahasan KSN Matematika 2022 |
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat sore sobat semua semoga dalam keadaan sehat dan tetap semangat. Postingan kali ini saya akan membahas soal KSN-K Matematika SMA tahun 2022 nomor soal 14 bagian 2 kemampuan lanjutan. Mari disimak!
14. Diberikan tupel bilangan bulat @$(𝑤_1,𝑤_2,… ,𝑤_7)@$ sehingga memenuhi @$𝑤_1+𝑤_2+𝑤_3+⋯+𝑤_7=155@$ dengan @$21≤𝑤_1,𝑤_2,… ,𝑤_7≤23@$. Tentukan banyaknya tupel yang memenuhi.
Pembahasan:
Misalkan @$𝑤_𝑖=21+𝑎_1@$ untuk @$0≤𝑎_𝑖≤2@$ dan @$1≤𝑖≤7@$. Maka
@$𝑤_1+𝑤_2+𝑤_3+⋯+𝑤_7=155@$
@$21+𝑎_1+21+𝑎_2+21+𝑎_3+⋯+21+𝑎_7=155@$
@$21.7+𝑎_1+𝑎_2+𝑎_3+⋯+𝑎_7=155@$
@$𝑎_1+𝑎_2+𝑎_3+⋯+𝑎_7=155-147@$
@$𝑎_1+𝑎_2+𝑎_3+⋯+𝑎_7=8@$ dimana, @$0≤𝑎_1,𝑎_2,𝑎_3,⋯,𝑎_7≤2@$
Maka kemungkinannya penyelesaiannya adalah:
- Penyelesaian 1: (2,2,2,2,0,0,0) banyak cara menyusun: @$\frac {7!}{4!.3!}=35@$
- Penyelesaian 2: (2,2,2,1,1,0,0) banyak cara menyusun: @$\frac {7!}{3!.2!.2!}=210@$
- Penyelesaian 3: (2,2,1,1,1,1,0) banyak cara menyusun: @$\frac {7!}{2!.4!}=105@$
- Penyelesaian 4: (2,1,1,1,1,1,1) banyak cara menyusun: @$\frac {7!}{6!}=7@$
0 Komentar