Pembahasan KSN Matematika 2022 |
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat sore sobat semua semoga dalam keadaan sehat dan tetap semangat. Postingan kali ini saya akan membahas soal KSN-K Matematika SMA tahun 2022 nomor soal 12 bagian 2 kemampuan lanjutan. Mari disimak!
12. Diberikan segitiga siku-siku ABC dan jumlah panjang jari-jari lingkaran dalam dan luarnya adalah 8. Panjang hipotenusa segitiga ABC adalah ….
Pembahasan:
Ingat! Hipotenusa adalah sisi miring pada segitiga siku-siku.
Misal panjang sisi-sisi yang saling tegak lurusnya a dan b serta panjang hipotenusanya c, maka @$𝑐=\sqrt{𝑎^2+𝑏^2}@$
@$𝑐=\sqrt{(a+b)^2-2ab}@$
Karena luasnya 28, maka @$28=\frac{1}{2}𝑎𝑏@$ sehingga @$𝑎𝑏=56@$.
maka @$c=\sqrt{(a+b)^2-2ab}=\sqrt{(a+b)^2-112}@$
Misal jari-jari lingkaran luarnya R dan jari-jari lingkaran dalamnya r, maka
@$R=\frac{c}{2}@$
Dan
@$r=\frac{L}{s} =\frac{28}{\frac{a+b+c}{2}}=\frac{56}{a+b+c} @$
Sehingga,
@$R+r=8@$
@$\frac{c}{2}+\frac{56}{a+b+c} =8@$
@$\frac{c(a+b+c) +112}{2(a+b+c)}=8@$
@$c(a+b+c) +112=16(a+b+c)@$
@$c(a+b)+c^2 +112=16(a+b+c)@$
@$c(a+b)+(a+b)^2-112 +112=16(a+b+c)@$
@$(a+b)(a+b+c)=16(a+b+c)@$
@$(a+b)=16@$
Sehingga:
@$𝑐=\sqrt{16^2-112}@$
@$=\sqrt{256-112}@$
@$=\sqrt{144}@$
@$=12@$
Jadi, panjang hipotenusanya adalah 12.
Nantikan pembahasan soal-soal KSN Matematika lainnya. semoga bermanfaat!
0 Komentar